Jelas aja sih kalau sebuah undangan sekarang ini sudah paket lengkap dengan denah atau peta lokasi agar para tamu undangan bisa datang ke lokasi kita tanpa nyasar dan tidak salah jalan. Tapi untuk itu kita sebagai designer perlu membuat sebuah template denah undangan agar bisa digunakan semau kita.
Oke kali ini kita akan belajar cara membuat denah lokasi undangan untuk resepsi pernikahan atau denah petunjuk lokasi kita. Saat ini setiap undangan pernikahan sering kali melihat denah lokasi dari arah rumah kita sampai ketempat tujuan yang mengundang, dan itu sesuatu hal yang pokok didalam pembuatan undangan resepsi.
Cara Membuat Denah Undangan
Buat yang mau tahu cara membuatnya, kita simak artikel dibawah ini:
1. Buka Software
Buka software Corel Draw versi 12, x4, x7, dan yang paling terbaru, tapi kali ini saya biasa menggunakan software Corel Draw X4, karena software tersebut penggunaan dikomputer lebih ringan.
2. Membuat Project
Kemudian klik tata letak kertas menjadi Lanscape, kemudian pilih Rectangle Tool atau tekan pada keyboard tekan (F6), untuk pengetahuan dasar cara menggunakan corel draw X? anda bisa kunjungi pada bagian tutorial saya.
3. Membuat Kotak Kecil
Kemudian gambarkan kotak panjang sesuai dengan jalan dari alamat ke alamat yang akan ditunjukkan lokasinya, gambarkan sesuai yang ada pada arah jalan anda.
4. Duplikasi Object
Apabila ada jalan yang agak membelok klik pada trasformations pada bagian paling kanan, lalu ketikkan pada Angle 35,0 deg.
kemudian klik Apply, maka akan terbentuk seperti gambar dibawah ini
Setelah selesai membuat semua jalan dari lokasi rumah ke Lokasi yang dituju, blog semua kotak tersebut dengan memilih Pick Tool
5. Membuat Blok dengan Shape
Blok pada semua shape kotak yang telah dibuat, setelah itu gabungkan shape tersebut menjadi satu bagian dengan klik icon Weld pada bagian atas.
Maka shape tersebut tergabung menjadi satu bagian shape terbentuk, setelah itu copy dan paste dalam jarak agak sedikit kekiri keatas
Nah setelah itu buat warna yang paling depan putih, dan belakang utuk shadow abu-abu, dengan klik color pallete pada bagian paling kanan layar
Untuk bagian mengetik teks, klik teks tool atau tekan pada tombol keyboard (F8) kita bisa lihat gambar petunjuk dibawah ini, tuliskan teks sesuai kebutuhan, dan gambar dibawah ini hanya contoh saja
7. Done, Sudah jadi Denah
Dan ketikkan sesuatu yang lainnya dengan cara klik text tool sesuai dengan petunjuk jalan, dan gunakan icon seperti rumah, jembatan dll, kita insert di bagian file kemudian import image yang pasti file tersebut menggunakan format png, lalu letakkan shape yang sesuai dengan yang ada dijalan tersebut.
Untuk anda yang memang sudah mahir hal ini jelas hal yang mudah untuk dibuat. Tapi yang cukup membingungkan itu adalah bagaimana contoh yang lain dari denah yang akan kita (sidikul.com) buat.
Jadi kita berikan contoh denah yang sudah jadi agar bisa menjadi inspirasi dalam membuat denah lokasi pernikahan.
Contoh Denah Undangan
Berikut adalah conoth design denah lokasi pernikahan yang bisa anda buat.
1. Denah Pernikahan Umum
2. Denah Pernikahan Bagus
3. Denah Pernikahan Unik
4. Denah Pernikahan Lengkap
#Kesimpulan
Mungkin itu saja apabila kurang jelas bisa di diskusikan pada kolom komentar tentang template denah undangan, silahkan dicoba semoga bermanfaat buat anda yang belajar desain di Corel Draw.